Demi Engkau Kulakukan Sepenuh Hati (Dengkul Sehat II) 2018
GOWES Dengkul Sehat II (Demi Engkau Kulakukan Sepenuh Hati) 2018 yang digelar Minggu, 7 Oktober kawasan Desa Madang, Kecamatan Padang Batung HSS kemaren, sukses membuat dengkul para goweser tersiksa dan jantung dag dig dug.
Kenapa tidak, sajian trek yang disiapkan panitia Combat (Community Bicycle Adventure) Kandangan, benar-benar membuat dengkul dan jantung terasa copot. Tanjakan dan turunan sama-sama “menyiksa”. Tanjakan “paning-paning” salah satu dari beberapa tanjakan lumayan curam yang disiapkan panitia kurang lebih sejauh 700 meter benar-benar membuat para goweser harus rela mendorong sepeda dengan jalan kaki, walau tidak sedikit yang mampu menaklukannya.
Panjang trek kurang lebih 20 km yang disajikan Combat diantaranya berkarakter teknikal 30%, flat, 70% rolling naik turun dan satu tanjakan yang lumayan panjang (tanjakan paning-paning) sekitar 700 meter untuk mencapai puncak Bukit Batu Balai.
Usai menyelesaikan tanjakan “paning-paning”, nafas belum sempat stabil, para goweser kembali dihadapkan pilihan sulit ketika menghadapi turunan/down hill yang panjang dan curam, turunan “debar-debar” namanya.
Disini memang mengharuskan para goweser berhati-hati saat menuruni turunan tersebut. Selain curam, kontur track berbatu lepasan dan samping kiri jurang menghadang, membuat para goweser harus memilih apakah meluncur ke bawah langsung tanpa turun dari sepeda atau turun menuntun sepeda dengan jalan kaki agar selamat bagi yang ragu-ragu.
Jadi selain fisik, skill, mental dan nyali memang harus mumpuni untuk menaklukkan turunan yang berberapa seperti Roller Coaster (turun naik) tersebut. Bila tidak konsentrasi resiko terjerembab luka dan cedera sangat memungkinkan terjadi. Makanya beberapa goweser ada yang gagal melewati turunan tersebut karena salah perhitungan dan beratnya track yang di sajikan Combat Kandangan selaku penyelenggara.
“Kami dari Blubis Kaltim mengucapkan terimakasih kepada Combat Kandangan beserta panlak teman teman yang tidak bisa di sebutkan namanya atas suguhan treck yang sangat luar bisa. Turunan berdebar bikin kangen, tiada kata selain mantap pokoknya kalian luar biasa, ” ungkap Unai Kingsport.
Secara keseluruhan even Dengkul Sehat II tersebut ini berjalan dengan sukses. Selain jumlah peserta mencapai 1.300 lebih, sajian treknya sangat memuaskan. Tanjakan dan turunan yang bervariasi membuat peserta puas. Selain itu fasilitas konsumsi (minum/makanan ringan) di rest area jua membuat peserta termanjakan. Begitu jua konsumsi di garis finish. Akhirnya trek yang dilalui peserta benar-benar mencapai klimaksnya.
“Kami mewakili Formaden Banjarbaru mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia Even Dengkul Sehat Part 2 2018, khususnya Combat Kandangan atas sajian treknya yang mantap betul. Lamah lintuhut olon (lemah dengkul saya, red) karena tanjakan paning- paning ini dan moga tahun depan lebih paning lagi tanjakannya,” sebut Roby Rahmat.
Sama halnya yang diungkapkan komunitas Biih Cycling Club (BCC) yang mengucapkan banyak terima kasih kepada Combat Kandangan atas sajian jalur treknya. “Mantap luar biasa tanjakan paning – paningnya. Dasar bujur haning kapala sampai puncaknya (benar-benar membuat kepala terasa pusing, red) . semoga sukses terus buat Combat Kandangan,” ungkap Dillah Eleng dari BCC.
Trie Adien Adi menambahkan rasa puasnya terhadap pelaksanaan Dengkul Sehat II. Menurutnya luar biasa even kemarin dan mohon maaf atas hal hal yang kurang berkenan selama mereka berada di track.
“Alhamdulillah finis nomor 399 akhirnya dapat juga full track. Sampai bertemu kembali di silahturahmi berikutnya.
Terima kasih Combat Kandangan panpel Dengkul Sehat 2018 dan seluruh peserta,” ucap Trie.
“Terimakasih gasan buhan panitia pelaksana dengkul sehat part dua, tracknya sedap. Terimakasih juga semua dangsanak kami di kandangan yang sudah menjamu kami,” ucap Isa Alcantara dari Kombes Tala.
Ketua pelaksana Dengkul Sehat II 2018, Augustav Ika Lesmana, mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran para goweser yang datang dari seluruh wilayah Kalsel, Kalteng bahkan Kaltim baik perorangan maupun komunitas. Juga para sponsor dan instansi pemerintahan daerah Hulu Sungai Selatan yang sudah bersedia membantu pelaksanaan Dengkul Sehat. Diantaranya penyedian tempat di aula kantor untuk menginap peserta yang datang dari luar HSS.
Panitia juga mengucapkan mohon maaf atas penyelenggaran Dengkul Sehat II yang mungkin kurang berkenan dan berharap Dengkul Sehat kembali digelar dengan respon positif dari semua pihak.
Lebih lanjut tujuan dilaksanakannya event ini oleh Combat adalah untuk lebih mengenalkan tempat wisata di Hulu Sungai Selatan. Seperti Dengkul Sehat I 2017 kemaren yang juga sukses dilaksanakan di Desa Loksado.
“Harapan kami semoga dengan adanya event ini pariwisata di HSS semakin dikenal luas, dan juga semoga di tahun-tahun berikutnya masih bisa kami laksanakan dengan lokasi tempat wisata yang lainnya,” harap Augustav.
Dengkul Sehat didukung dan disponsori oleh Bank Kalsel Cabang Kandangan, United Bike SPBU Hamalau, PT. Cipta Kridatama, Batu Mulia Nurin, Bening Ponsel Kandangan, Bertaring. Inc,
Abadi Ponsel Kandangan, Badan Keuangan Daerah HSS, PDAM HSS, Dinas Kesehatan HSS, Satpol PP HSS, Disdukcapil HSS, CV. Negara Bersujud, Vape Nusantara, CV. Bintang Sadewa Bjm, Toko Papinya Kandangan, Yayan Tenda Pleihari, Katibura Kandangan, Centurions Balangan, Samsat HSS, Harian Pagi Radar Banjarmasin dan www.radarcycling.com official media partner. (Radar Cycling)