Sudah Libas 900 Km, Kini Memasuki Kalbar

Roadbike Touring

Dua Cyclis Kalsel Tour Kalsel – Kalteng – Kalbar

DUA Cyclis Banua, Hendra Uwi dari Banjarmasin dan Gusti Ellvian Nr (Gupat) cyclis asal Banjarbaru/Martapura memulai perjalanannya bersepeda atau touring sejauh total kurang lebih 1.230 KM dari Banjarmasin menuju Pontianak Kalimantan Barat, melewati Kalimantan Tengah.

Target, Rabu, 1 Juni keduanya sudah sampai di Pontianak (Kalbar). Dimulai tanggal 26 Mei kemaren, dengan sepeda roadbike, hari pertama dari Banjarmasin keduanya menuju Palangkaraya Kalimantan Tengah dengan jarak sejauh 200 Km.

Bagi Hendra dan Gupat, yang terbiasa gowes jarak jauh, jarak 200 Km menuju Palangkaraya di hari pertama ini bisa dikatakan terasa enteng, apalagi mengingat rute perjalanan dominan flat. Tentunya gowes hari pertama ini sebagai pemanasan.

Begitu jua di hari kedua, setelah cukup istirahat dengan bermalam di Palangkaraya, paginya keduanya menuju kota Sampit (Kalteng) sejauh 213 Km. Sama dengan hari pertama tour di etape kedua ini tidak ada masalah berarti bagi keduanya menyelesaikan rute ini. Padahal cuaca cukup panas, namun dengan pengalaman dan rutin bersepeda jauh keduanya berhasil menuntaskan sesuai waktu dan bisa istirahat cukup dengan bermalam di Sampit.

Hari ketiga, Sabtu, 28 Mei 2022, perjalanan masih di daerah Kalteng, yakni target Pangkalan Banteng, sebuah kecamatan di Kabupaten Kotawaringin Barat. Jarak dari Sampit ke Pangkalan Benteng kurang lebih 167 Km.

Dari Sampit ke Pangkalan Benteng, Hendra dan Gupat juga di dampingi Haris, salah satu tim support dengan memakai sepeda lipatnya (ban ukuran 22), lumayan bisa iringi hampir 100 Km. Dibeberapa etape, Seliners Banjarmasin tersebut juga ikut menjajal dengan sepeda lipatnya.

Target waktu berhasil dituntaskan Hendra dan Gupat, kedua kemudian bermalam di Pangkalan Benteng untuk memulihkan tenaga. Hari ketiganya memang lumayan menguras tenaga di tambah cuaca panas. Apalagi rute Pangkalan Banteng sampai nantinya memasuki wilayah Kalimantan Barat lumayan berat rutenya dengan rolling atau tanjakan.

Hari keempat, Minggu, 29 Mei 2022, rute Pangkalan Banteng menuju Nanga Bulik (Lamandau) sejauh 103 Km. Nanga Bulik adalah sebuah kelurahan di Kecamatan Bulik, Lamandau, Kalimantan Tengah dan sekaligus merupakan ibu kota Kabupaten Lamandau dan Kecamatan Bulik.

Hari ini hari kelima tour, Senin, 30 Mei 2022, Hendra dan Gupat sudah menuntaskan perjalanan dari Nanga Bulik Lamandau dan memasuki wilayah Kalimantan Barat atau Nanga Tayap yang dilibas sejauh 193 Km. Ini adalah etape terberat dari beberapa etape awal.

“Rutenya full rolling panjang dan tanjakan yang grade 20 persen tersaji sebelum perbatasan Kalteng Kalbar. Belum lagi cuaca yang panas benar-benar menguras,” sebut Gupat.

“Etape lima dari Nanga Bulik Lamandau Kalteng ke Nanga Tayap Kalbar ini etape sepanjang 190 km sampai finish rolling dan parah tanjakannya terutama 19 Km menjelang perbatasan Kalteng Kalbar,” sahut Hendra.

Nanga Tayap adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat. Dari Nanga Tayap ini keduanya akan mendekati akhir-akhir tour.

Dan hari keenam tour, Selasa, 31 Mei dari Tayap, kedua cyclis Kalsel tersebut akan menuju Tayan sejauh kira-kira 200 Km. Dan bila tidak ada aral, Rabu, 1 Juni atau hari ketujuh, keduanya (Hendra Uwi dan Gusti Ellvian Nr) akan menuntaskan misi Tour Banjarmasin – Pontianak. Jarak dari Tayan ke Pontianak sekitar 100 Km.

Bagaimana keseruan lengkap tour Kalsel- Kalteng – Kalbar ini, nantikan di Harian Pagi Radar Banjarmasin dan www.radarcycling.com . (Radar Cycling)

Jadwal dan Rute Perjalanan Bersepeda 1.176 KM Banjarmasin (Kalsel) – Pontianak (Kalbar)

1. Kamis, 26 Mei 2022 (Banjarmasin – Palangkaraya 200 Km).

2. Jumat, 27 Mei 2022 (Palangkaraya – Sampit 213 Km)

3. Sabtu, 28 Mei 2022 (Sampit – Pangkalan Banteng 167 Km)

4. Minggu, 29 Mei 2022 (Pangkalan Banteng – Nangabulik (Lamandau 103 Km)

5. Senin, 30 Mei 2022 (Nangabulik Lamandau – Tayap 193 Km)

6. Selasa, 31 Mei 2022 (Tayap – Tayan 200 Km)

7. Rabu, 1 Juni 2022 (Tayan – Pontianak 100 Km)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *